Membuat Ayam Betutu, Masakan Khas Bali Yang Begitu Enak

Membuat Ayam Betutu, Masakan Khas Bali Yang Begitu Enak

Akhir pekan gini kumpul keluarga, enaknya masak apa ya bunda, yuk kita membuat Ayam Betutu, masakan khas bali yang begitu enak, pasti semua menyukainya, makan pun menjadi lebih lahap nambah terus.... yuk berikut cara membuatnya :

Bahan :

1 ekor ayam utuh
5 butir bawang merah, iris halus
2 sendok makan minyak goreng
1 1/2 sendok teh garam
3 lembar daun pisang, untuk membungkus

Bumbu Halus :

1 sendok teh terasi, bakar
2 cm kunyit, bakar
3 butir kemiri, sangrai
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 cm jahe
2 cm kencur
1/4 sendok teh merica bubuk
5 buah cabai merah
1 sendok teh ketumbar

Cara Membuat Ayam Betutu :

  1. Campur ayam dengan bumbu halus, garam, bawang merah, dan minyak. Diamkan 30 menit.
  2. Bungkus ayam dengan daun pisang. Kukus di atas api sedang 30 menit hingga matang. Panggang di atas pan antilengket sampai harum.

Untuk 8 Porsi 

Belum ada Komentar untuk "Membuat Ayam Betutu, Masakan Khas Bali Yang Begitu Enak"

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel