Hangatkan Suasana dengan Resep Sup Ayam Asam Pedas Nan Sedap

Rasa pedas yang ada dalam sup ini membuat penyuka cabai mana pun pasti suka. Sajikan sebagai hidangan makan malam dan rasakan hangatnya Sup Ayam Asam Pedas yang segar dan sedap ini.

Bahan :
2 buah wortel, dipotong korek api
200 gram ayam fillet, potong kotak
150 gram rebung, potong korek api
75 gram jamur shitake, potong-potong
1 buah tofu, potong kotak
3 siung bawang putih, cincang kasar
1/2 buah bawang bombay, cincang kasar
2 cm jahe,320 dicincang kasar
1 sendok makan kecap asin
2 sendok makan saus sambal
1 sendok makan minyak cabai
1 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
5 sendok makan maizena, larutkan di dalam 5 sendok makan air
1/2 sendok makan rice vinegar
1/2 sendok teh minyak wijen
1 butir telur, kocok lepas
1.500 ml kaldu ayam
1 batang daun bawang, diiris serong
1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Sup Ayam Asam Pedas :
  1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe hingga harum. Masukkan wortel, jamur, dan rebung. Aduk rata. 
  2. Tuang kaldu ayam. Tambahkan kecap asin, saus sambal, minyak cabai, garam, merica bubuk, dan gula. Aduk rata. Masak hingga mendidih. 
  3. Tambahkan larutan maizena. Aduk hingga meletup-letup. Tuang kocokan telur sambil diaduk. 
  4. Menjelang diangkat, tambahkan tofu, rice vinegar, minyak wijen, dan daun bawang. Aduk rata.
Untuk 5 Porsi

Belum ada Komentar untuk "Hangatkan Suasana dengan Resep Sup Ayam Asam Pedas Nan Sedap"

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel