Sarabba

Sarraba adalah minuman tradisional khas Makassar. Rasanya mampu menghangatkan badan karena menggunakan jahe. 

Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:
750 ml santan dari 1/2 butir kelapa
250 gram jahe, bakar, memarkan
2 lembar daun pandan, ikat simpul
2 buah cengkeh
3 cm kayumanis
100 gram gula merah sisir
1/4 sendok teh garam
50 ml susu kental manis

Cara Membuat Sarraba:
  1. Rebus santan, jahe, daun pandan, cengkeh, dan kayumanis sambil diaduk hingga mendidih.
  2. Masukkan gula merah dan garam. Aduk hingga gula larut dan mendidih. Angkat. Saring.
  3. Tambahkan susu kental manis. Aduk rata.

Untuk 5 gelas

Belum ada Komentar untuk "Sarabba"

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel