Cake Cokelat Aneka Buah Toping Permen Cokelat

Bahan-bahan/bumbu-bumbu : 
200 gram margarin
100 gram gula palem
150 gram cokelat masak susu (milk cooking chocolate), dilelehkan
4 butir telur
150 gram tepung terigu protein sedang
20 gram susu bubuk
1/2 sendok teh baking powder
25 gram kismis, dibelah dua
25 gram kurma, dipotong-potong
50 gram ceri, dipotong-potong
25 gram kenari, dicincang kasar 

Bahan toping:
150 gram buttercream
1 bungkus (65 gram) permen cokelat chic choc isi biskuit, masing-masing dibelah dua
    Cara Pengolahan :
    1. Kocok margarin dan gula palem sampai lembut. Masukkan cokelat masak leleh. Kocok rata.
    2. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata bergantian dengan sebagian tepung terigu.
    3. Masukkan sisa tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan dikocok perlahan. Tambahkan buah dan kenari. Aduk sampai menyebar.
    4. Tuang adonan di loyang 30x10x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Tabur kacang mede.
    5. Oven 45 menit dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius sampai matang.
    6. Oleskan buttercream di seluruh permukaan kue. Hias dengan potongan permen.
    Untuk 8 potong

    Belum ada Komentar untuk "Cake Cokelat Aneka Buah Toping Permen Cokelat"

    Posting Komentar

    Berkomentarlah yang baik dan sopan :)

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel